Kampar | MMCNEWS – Dalam rangka memeriahkan HUT PT. PetroKimia Gresik yang Ke – 50 tahun, PT. PetroKimia Gresik mengadakan Promo penjualan pupuk non subsidi berhadiah secara serentak di 50 Kios diseluruh indonesia dan salah satunya digelar dikios UD Lamotu Tani yang terletak didesa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Selasa pagi (9/8/2022) sekitar pukul 10.00 wib.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Para kelompok tani didesa Tanjung dan desa Pongkai.
Petugas perwakilan untuk wilayah Riau dari PT. PetroKimia Gresik saat sosialisasi kepada para kelompok tani juga memperkenalkan produk-produk Pupuk yang diproduksi oleh PT. PetroKimia Gresik hingga sampai produk pupuk yang terbaru dan terlihat para kelompok tani begitu antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.
Petugas perwakilan untuk wilayah Riau PT. PetroKimia Gresik, Donny Rachman Wiratama saat dikonfirmasi mengatakan, Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun ( HUT) PT. PetroKimia Gresik yang Ke-50 tahun dan kita mengadakan Promo Penjualan Berhadiah secara serentak di 50 Kios diseluruh indonesia dan agenda yang kita adakan yang pertama kita mengadakan sosialisasi sesuai produk PetroKimia Gresik serta yang kedua penjelasan sehubung acara kita hari ini.
” Dalam rangka memeriahkan HUT Petrokimia Gresik ke 50 , kami selaku perwakilan di Riau mengadakan ODP ( One Day Promotion ) dimana setiap pembelian pupuk nonsub PT Petrokimia Gresik akan mendaptakan hadiah langsung dan hadiah undian, dan sekaligus memperkenalkan produk nonsub PT Petrokimia Gresik yang baru jelas Donny Rachman Wiratama.
Fauzan Nur selaku Petugas Penjualan Daerah menambahkan, kita akan mengadakan Zoom langsung dengan PT. PetroKimia Gresik melalui Zoom Meeting dan setelah itu kita mengadakan Dor Prise cabut undian untuk mendapatkan hadiah Televisi ,Kipas Angin serta yang lain-lainnya sampai acara selesai.
” Harapan saya kepada petani agar untuk kedepannya lebih berhati-hati dalam melakukan pembelian pupuk yaitu baik pupuk non subsidi maupun subsidi supaya nanti kita tidak rugi dalam pembeliannya.
Karena dilapangan sudah banyaknya pupuk yang beredar secara oplos dan kita tadi juga sudah menyampaikan kepada para petaniciri -ciri pupuk itu bagaimana sehingga dalam membeli pupuk kita agar mewanti-wanti apakah pupuk tersebut benar keberadaannya , benar isi kandungannya serta benar produksinya, harapnya.
Terpisah, Direktur Operasi dan Produksi Petrokimia Gresik, Digna Jatiningsih saat membuka acara saat membuka acara di Gresik menyampaikan bahwa melalui program ini petrokimia gresik menawarkan sederet produk komersial yang berdasarkan uji coba diberbagai daerah telah terbukti mampu meningkatkan produktivitas pertanian.
” One Day Promotion ini kami harapkan dapat menstimulasi petani untuk menggerakkan sektor pertanian diindonesia dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan mewujudkan ketahanan pangan nasional, ujar Digna.
Skema promo yang digelar dalam satu hari ini digelar disentra pertanian yaitu Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, DIY, Bali, NTT, Sulawesi Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Aceh, Riau, Lampung, Bangka Belitung, Bengkulu dan Sumatera Selatan. Sebanyak 50 titik ini disesuaikan dengan usia 50 tahun Petrokimia Gresik.
Sedangkan bentuk kegiatannya adalah promosi penjualan produk -produk nonsubsidi retail seperti NPK Phonska Plus, NPK Petro Nitrat, NPK Petro Ningrat, SP-26, SP-36 nonsubsidi,Urea nonsubsidi,ZA nonsubsidi, ZK, Nitralite, Kapur Pertanian Kebomas dan Petro-Cas.
Setiap petani yang melakukan pembelian 1 (satu) zak produk pupuk atau 2 (dua) zak produk pembenahan tanah berkesempatan mendapatkan hadiah menarik langsung dan undian kupon berhadiah.
Sedangkan hadiah yang disiapkan diantaranya, Televisi ,Dispenser, Kipas Angin , Sprayer dan paket sembako.
” Melalui media promosi ini ,Petrokimia Gresik juga memiliki tujuan membangun hubungan jangka panjang sinergitas dengan Stakeholder dan end user, baik distributor ,kios maupun petani indonesia, tandasnya.
Ditengah promosi ini, Petrokimia Gresik memberikan sosialisasi budaya pertanian yang didalamnya berisi edukasi pemupukan berimbang, pengetahuan produk dan layanan mobil uji tanah serta sosialisasi pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT).
” Dengan demikian layanan yang kami berikan sifatnya komprehensif, dari hulu hingga hilir budidaya, ujar Digna.