Depok | MMC NEWS – Warga RW 07 Kelurahan Cilangkap protes terkait adanya salah satu caleg dari Partai Golkar Dapil V yang diduga menumpangi kegiatan gerak jalan santai perayaan hari kemerdekaan yang dilaksanakan pada hari minggu 20 Agustus 2023 di RW 07 Cilangkap.
Pasalnya, untuk kegiatan gerak jalan HUT Kemerdekaan RI ke 78 ini, setiap warga yang ikut serta diminta bantuan. Namun kekecewaan tersebut timbul pada saat salah satu Caleg hadir dan melakukan pemotongan pita.
“Kami kecewa dengan panitia dan Caleg tersebut, acara ini khusus untuk perayaan HUT Kemerdekaan bukan untuk kampanye. Kalau mau kampanye nanti ada waktunya sendiri, ” ujar salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.
Lebih lanjut, masih warga menjelaskan selain Caleg, ada beberapa warga yang menggunakan atribut partai serta spanduk yang dipasang di sekitar lokasi pelaksanaan
“Saya berharap kedepan tidak ada caleg atau simbul partai di setiap kegiatan perayaan HUT Kemerdekaan karena dana perayaan ini dari swadaya masyarakat, ” jelasnya.
Ditempat terpisah, Haerudin selalu Ketua RW 07 Cilangkap membantah ada Caleg yang menumpangi kegiatan gerak jalan santai perayaan HUT Kemerdekaan RI ke 78
“Tidak ada yang menunggangi, aman-aman saja, ” ujar Haerudin, Senin (21/08/2023).
Namun saat awak media mengirimkan foto salah satu Caleg potong Pita jalan santai tersebut, Haerudin enggan memberikan komentar.