JOMBANG | MMCJATIM – Di Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang paling dirindukan oleh umat muslim, pasalnya, karena pada bulan Ramadhan inilah amal kebaikan umat muslim akan dibalas dengan keberkahan pahala yang berlipat ganda. Bulan Ramadhan juga merupakan bulan diturunkannya kitab suci Al-Qur’an dan bulan pengampunan dosa bagi kita semua umat muslim serta dikabulkannya doa-doa kita.
Untuk itu SMKN 1 Jombang di bulan ramadhan ini dalam kegiatannya mengisi dengan kegiatan – kegiatan yang positif, yaitu dengan melakukan dengan hal-hal yang bermanfaat bagi sesama.
Kepala Sekolah SMKN 1 Drs. Supriadi, M. Kes mengatakan kepada media MMCJATIM saat di temui diruangan kantornya mengatakan”, Selama kegiatan dalam Ramadhan ini kita lebih mengarah ke peningkatan ke imanan dan ke taqwa’an, salah satunya adalah dengan melakukan kegiatan pondok Ramadhan yang di ikuti oleh semua siswa siswi, serta pengumpulan zakat fitrah dan pemberian ta’jil kepada mereka yang membutuhkan, Senin 18/04/2022.
“Tak hanya itu, Drs. Supriadi, M.Kes juga menambahkan bahwa selain kegiatan itu, ada juga merenovasi masjid yang sumber dananya kita anggarkan dari swadaya para guru dan murid.
“Harapan saya nantinya kalau Masjid ini sudah selesai di renovasi akan bisa menampung seluruh siswa yang akan berhubungan dengan kegiatan ibadah. Disamping itu untuk kegiatan ekstra juga sudah mulai di persiapkan yang nantinya setelah hari raya mereka sudah aktif melaksanakan kegiatan ekstrakulikuler.
“Suasana ramadhan ini sangat menyejukkan hati dan membangkitkan semangat untuk terus berbenah menjadi pribadi yang jauh lebih baik. Bertemu dengan bulan suci Ramadhan adalah anugerah yang tak terhingga. Setiap kebaikan yang kita lakukan akan dilipat gandakan pahala dan keberkahannya. Maka dari itu mari bersama-sama kita isi hari-hari Ramadhan dengan kualitas ibadah yang terus meningkat,” Terangnya.
Reporter: Jum