Program “Makan Bergizi Gratis” diharapkan dapat menjangkau kalangan masyarakat yang membutuhkan, khususnya di tengah kondisi ekonomi yang menantang saat ini. Dengan dibentuknya tim relawan ini, diharapkan pengawasan dan pelaksanaan program dapat dilakukan dengan lebih efektif, sehingga tujuan utama untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat dapat tercapai.
Momentum ini diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk terlibat dalam program-program pemerintah, terutama yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dengan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, harapan akan terciptanya masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera semakin realistis.
Keseluruhan kegiatan berlangsung dengan hikmat dan penuh semangat, menandakan bahwa BRNR siap mendukung langkah-langkah pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Lumajang. (sin)