Lumajang, mmc.co.id
Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polres Lumajang mengadakan Baksos dan Bansos dalam rangka Hari Bayangkara ke-78 di desa Babakan, Kecamatan Padang, Kabupaten Lumajang. Acara ini berlangsung di Lokasi Sumur Bor Sumber Panguripan, Dusun Sumber Wadung Desa Babakan, pada hari Selasa, 25 Juni 2024.
Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Zainur Rofik, S.I.K beserta jajarannya, Forkopimcam, dan tamu undangan lainnya turut hadir dalam acara tersebut. Sumur bor Sumber Panguripan yang menjadi lokasi acara merupakan bantuan dari Polres Lumajang yang diberikan menjelang akhir tahun 2023.
Acara ini juga dimeriahkan dengan kegiatan Zoom bersama Kapolri (Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo, M.Si.) dan Kapolda Jatim. Dalam kesempatan ini, Kapolres Lumajang berharap agar bantuan air tersebut dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih.
Disamping itu, Kapolres Lumajang juga menghimbau masyarakat untuk turut menjaga sarana air bersih tersebut agar dapat terus bermanfaat dalam jangka panjang.