Lapas Kelas IIB Lumajang Lakukan Pemeriksaan HIV dan TB untuk WBP

Lumajang|mmc.co.id

Lapas Kelas IIB Lumajang Kanwil Kemenkumham Jatim melakukan pemeriksaan HIV dan TB kepada WBP. Dengan menggandeng Dinkes Kabupaten Lumajang, kegiatan dilakukan sebagai upaya perventif guna deteksi awal penyebaran penyakit HIV dan TB.

 

HIV adalah singkatan dari Human Immunodeficiency Virus, yaitu virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia dan dapat menyebabkan AIDS (Acquired Immunodeficiency Syndrome) jika tidak diobati. HIV menyerang sel-sel kekebalan tubuh, seperti limfosit CD4, dan membuat tubuh rentan terhadap infeksi dan penyakit lainnya.

 

Sedangkan TB merupakan singkatan dari Tuberculosis atau tuberkulosis, yaitu penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. TB biasanya menyerang paru-paru, tetapi juga bisa menyerang organ tubuh lainnya. Penyakit ini menyebar melalui udara ketika orang yang terinfeksi batuk, bersin, atau berbicara.

Tinggalkan Balasan